Ngobrol Santai Bareng Warga, Polsek Way Serdang Dengarkan Aspirasi Masyarakat Bumi Harapan

MESUJI – Polsek Way Serdang melaksanakan kegiatan sambang dan ngobrol bareng santai bersama masyarakat Desa Bumi Harapan, Kecamatan Way Serdang-, Kabupaten Mesuji, pada Rabu (2/7/2025). Kegiatan ini bertujuan mempererat hubungan antara aparat kepolisian dan warga, sekaligus mendengar langsung aspirasi masyarakat terkait keamanan dan ketertiban lingkungan desa.

Dalam suasana yang akrab dan penuh kehangatan, anggota Polsek Way Serdang berdiskusi langsung dengan warga mengenai berbagai isu kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) yang tengah berkembang di lingkungan sekitar. Tak hanya berdialog, polisi dan masyarakat juga bersama-sama mencari solusi atas permasalahan yang dihadapi guna menjaga kondisi yang kondusif.

Kegiatan sambang ini dimanfaatkan pula oleh pihak kepolisian untuk menyampaikan berbagai imbauan serta edukasi kepada masyarakat. Hal ini dilakukan guna menumbuhkan kesadaran akan pentingnya partisipasi aktif warga dalam mendukung tugas-tugas kepolisian, khususnya dalam menjaga keamanan wilayah.

Warga Desa Bumi Harapan menyambut kegiatan ini dengan antusias dan memberikan respon positif. Mereka mengaku merasa lebih dekat dengan aparat kepolisian melalui pendekatan yang humanis dan komunikatif.

Sinergi yang terjalin melalui kegiatan seperti ini diharapkan mampu meningkatkan rasa aman dan nyaman di tengah masyarakat. Selain itu, kegiatan ini juga memperkuat kerja sama antara aparat dan warga dalam mewujudkan lingkungan yang tertib, aman, dan damai di wilayah Kecamatan Way Serdang.

Redaksi03

About adminfahmi

Check Also

Lima Desa di Kaligondang Buka Seleksi Perangkat Desa 2026

PDF 📄PURBALINGGA, DESA – NUSANTARA: Pemerintah desa di Kecamatan Kaligondang, Kabupaten Purbalingga, mulai menggelar tahapan …

Desa Keude Matang Glumpang Dua Gelar Musrenbang Desa

PDF 📄BIREUEN, DESA – NUSANTARA: Masyarakat Desa Keude Matang Glumpang Dua, Kecamatan Peusangan, Kabupaten Bireuen, …

Kapolsek Sosoh Buay Rayap Hadiri Pelatihan Perangkat Desa Lubuk Leban

PDF 📄OGAN, KOMERING ULU DESA – NUSANTARA: Sinergi lintas sektor dalam upaya peningkatan kualitas tata …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *