BENER MERIAH – Perangkat Desa Mupakat Jadi, Kecamatan Bukit, Kabupaten Bener Meriah, menjalin sinergi dengan Bintara Pembina Desa (Babinsa) dalam upaya meningkatkan kerja sama demi keamanan dan kesejahteraan masyarakat.
Babinsa Koramil 06/Bukit, Sertu Junaidi, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara Babinsa dan perangkat desa guna mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan. Selain itu, kegiatan ini juga membantu pengumpulan data serta memperkuat komunikasi dengan warga setempat.
“Dengan turun langsung ke lapangan, Babinsa dapat memantau perkembangan situasi di wilayah binaan serta menjalin silaturahmi dengan perangkat desa dan masyarakat. Ini merupakan bagian dari tugas dan tanggung jawab kami sebagai Babinsa,” ujar Sertu Junaidi, Selasa (25/2/2025).
Menurutnya, peran aparat teritorial seperti Babinsa sangat penting dalam menjaga stabilitas di wilayah, terutama melalui kegiatan komunikasi sosial (komsos) dengan berbagai pihak, termasuk perangkat desa.
“Tugas utama seorang aparat teritorial adalah melaksanakan kegiatan kewilayahan guna menciptakan kerja sama yang harmonis dan mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat,” tambahnya.
Kegiatan komunikasi sosial ini diharapkan dapat meningkatkan koordinasi antara Babinsa dan perangkat desa dalam berbagai aspek pembangunan serta permasalahan sosial yang dihadapi masyarakat.
“Melalui komunikasi yang baik dengan perangkat desa, kami berharap dapat menciptakan sinergi yang lebih kuat dalam menjaga keamanan dan mendukung kepentingan masyarakat di wilayah binaan,” tutupnya.
Babinsa Koramil 06/Bukit terus berkomitmen untuk menjalin hubungan yang erat dengan masyarakat, serta memastikan keamanan dan kesejahteraan di wilayah binaan tetap terjaga. Upaya ini juga menjadi bagian dari strategi TNI dalam membangun komunikasi yang efektif dengan masyarakat serta memastikan stabilitas di daerah binaan.[]
Redaksi10