KPU Kukar Mantapkan Persiapan Logistik Pilkada 2024

TENGGARONG – Dalam rangka mempersiapkan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan digelar pada 27 November 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) mengadakan rapat koordinasi (Rakor) logistik di Hotel Fatma, Tenggarong, Sabtu (16/11/2024).

Ketua KPU Kukar Rudi Gunawan menjelaskan, tujuan utama Rakor yang dihadiri Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dari seluruh wilayah Kukar bersama anggota divisi hukum tersebut adalah memastikan kesiapan logistik Pilkada secara menyeluruh.

“Kegiatan ini sangat penting untuk mengevaluasi progres pengelolaan logistik dan mempercepat penyelesaian proses pengaturannya. Semua ini demi kelancaran pelaksanaan Pilkada pada waktunya,” jelas Rudi.

Dalam Rakor tersebut, KPU Kukar juga membahas rencana teknis distribusi logistik. Rudi mengungkapkan, distribusi logistik akan dimulai pada 24 November 2024, beberapa hari sebelum hari pencoblosan. Proses distribusi akan diawali dari kecamatan yang memiliki akses paling sulit atau lokasi yang jauh dari pusat kabupaten.

“Kami memprioritaskan pengiriman ke wilayah terpencil terlebih dahulu agar tidak terjadi keterlambatan. Untuk itu, kami sudah menyusun jadwal distribusi secara terperinci,” tambah Rudi.

Selain membahas logistik, Rakor ini juga menjadi ajang koordinasi antara KPU dan PPK dalam mengidentifikasi kendala lapangan yang mungkin timbul, serta mencari solusi bersama untuk memastikan semua tahapan Pilkada berjalan sesuai jadwal.

Rudi menegaskan, seluruh pihak yang terlibat, termasuk PPK dan divisi hukum, harus bekerja sama dengan maksimal.

“Kami ingin memastikan semua kebutuhan pemilu, mulai dari surat suara, kotak suara, hingga alat pendukung lainnya, tiba tepat waktu di tempat pemungutan suara (TPS) di seluruh Kabupaten Kukar,” tutupnya.

Dengan Rakor ini, KPU Kukar berharap dapat mengoptimalkan persiapan logistik dan meminimalkan potensi hambatan, sehingga pelaksanaan Pilkada serentak 2024 dapat berjalan dengan sukses. []

Penulis: Anggi Triomi
Editor: Nuralim A

About reporterkukar01

Check Also

Didukung Pemkab Kukar, Polindes Loa Lepu Diresmikan

KUTAI KARTANEGARA – Kepala Desa Loa Lepu, Sumali, menyampaikan apresiasi atas dukungan dan perhatian yang …

Gemarikan, Solusi Atasi Stunting di Kukar

KUTAI KARTANEGARA – Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) terus memperkuat implementasi Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan …

Bupati Kukar Bantu Hadrah dan Seragam untuk Majelis Taklim Desa Spontan

KUTAI KARTANEGARA – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah kembali merealisasikan komitmennya dalam mendukung kegiatan …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *