BADUNG, DESA – NUSANTARA: Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Badung, Ny. Rasniathi Adi Arnawa, menghadiri perayaan Hari Ibu yang diselenggarakan di Desa Sembung, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Minggu (21/12/2025). Kegiatan tersebut berlangsung di Lapangan Desa Sembung dan diikuti dengan penuh antusias oleh masyarakat.
Perayaan Hari Ibu kali ini mengusung tema “Dengan Semangat Hari Ibu, Kita Wujudkan Perempuan Berdaya dan Berkarya Menuju Indonesia Emas”. Tema tersebut mencerminkan komitmen bersama dalam mendorong peran aktif perempuan, khususnya kaum ibu, dalam pembangunan keluarga, masyarakat, dan bangsa.
Acara dihadiri oleh Perbekel Desa Sembung beserta perangkat desa, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM), warga lanjut usia (lansia), serta seluruh anggota PKK Desa Sembung. Kehadiran berbagai unsur ini menunjukkan kuatnya sinergi antara pemerintah desa dan masyarakat dalam mendukung pemberdayaan perempuan.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua TP PKK Badung menyampaikan apresiasi atas peran strategis kaum ibu dalam membangun ketahanan keluarga dan memperkuat nilai-nilai sosial di tengah masyarakat. Ia juga berharap momentum Hari Ibu dapat menjadi penguat semangat bagi perempuan untuk terus berkarya, berdaya, dan berkontribusi positif bagi lingkungan sekitar.
Perayaan Hari Ibu di Desa Sembung ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga sebagai wujud penghormatan atas jasa dan dedikasi perempuan, khususnya para ibu, dalam mendukung terwujudnya masyarakat yang sejahtera dan berdaya saing menuju Indonesia Emas.
Redaksi01-Alfian
Desa Nusantara Jaringan Media Desa Nusantara