GRESIK, DESA – NUSANTARA: Pada hari Sabtu, tanggal 20 Desember 2025 pukul 09.30 WIB, terwujud sinergitas yang erat antara TNI dan Polri melalui kehadiran Bripka Bayu Eka Purnama selaku Penanggung Jawab Kanit Patroli Polsek Sukaraja dan Pelda Hari S sebagai Bhabinsa Koramil 1214 Sukaraja dalam kegiatan Monitoring dan Pengawasan Musyawarah Desa (MUSDESUS) di Desa Tarunajaya, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Tasikmalaya.
Acara yang dihadiri juga oleh berbagai tokoh pemuka masyarakat tersebut menjadi ajang untuk membahas berbagai urusan penting terkait pembangunan, keamanan, dan kesejahteraan warga desa. Di antaranya yang hadir adalah Sekretaris Camat Sukaraja H. Cecep M Sopyan SE, Kepala Desa Tarunajaya H. Saepuloh SH, Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Tarunajaya H. Ahmad Herdiana S.Pd, serta Ketua RT dan RW se-Kampung Tarunajaya.
Melalui kehadiran TNI-Polri, diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam memastikan kelancaran dan keamanan pelaksanaan MUSDESUS, serta memfasilitasi komunikasi antara pemerintah daerah, lembaga desa, dan masyarakat agar berbagai program pembangunan dapat berjalan optimal dan sesuai dengan kebutuhan warga.
Redaksi01-Alfian
Desa Nusantara Jaringan Media Desa Nusantara