Mendes: 10.000 Desa di Indonesia Masih Tertinggal

 MENTERI  Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto mengungkapkan fakta mengejutkan mengenai kondisi ribuan desa di Indonesia yang masih tertinggal. Meski Indonesia telah merdeka selama delapan dekade, lebih dari 10.000 desa tercatat belum menikmati fasilitas dasar yang seharusnya menjadi hak masyarakat.

Menurut Yandri, desa-desa tersebut hingga kini belum merasakan akses listrik, jaringan internet, sarana pendidikan memadai, hingga air bersih yang layak konsumsi. Kondisi ini membuat pemerintah menekankan pentingnya kolaborasi multipihak, termasuk keterlibatan korporasi dalam mendorong percepatan pembangunan desa.

“80 tahun Indonesia merdeka, masih ada lebih dari 10.000 desa tertinggal dan sangat tertinggal yang belum menikmati aliran listrik, jaringan internet, belum bisa menikmati sarana pendidikan yang memadai, sumber air minum bersih, dan lain sebagainya,” ujarnya.

Ia menegaskan, tantangan pembangunan desa tidak bisa ditangani pemerintah semata. Sinergi dengan dunia usaha diharapkan mampu memberikan pendampingan, investasi, serta inovasi yang dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat desa.

Dorongan ini sekaligus menjadi pengingat bahwa capaian pembangunan nasional harus diimbangi dengan pemerataan. Pembangunan desa bukan sekadar infrastruktur, tetapi juga menyangkut peningkatan kualitas sumber daya manusia dan pemberdayaan ekonomi.

Redaksi01-Alfian

About redaksi01

Check Also

Kapolsek Sosoh Buay Rayap Hadiri Pelatihan Perangkat Desa Lubuk Leban

PDF 📄OGAN, KOMERING ULU DESA – NUSANTARA: Sinergi lintas sektor dalam upaya peningkatan kualitas tata …

Kades Tempapan Hulu Serukan Langkah Pencegahan Banjir

PDF 📄SAMBAS, DESA- NUSANTARA: Pemerintah Desa Tempapan Hulu, Kecamatan Galing, menyuarakan kebutuhan penanganan banjir yang …

Musrenbang Desa Tandihat Tetap Digelar di Tengah Duka Pascabencana

PDF 📄TAPANULI, SELATAN – DESA NUSANTARA: Pemerintah Desa Tandihat, Kecamatan Angkola Selatan, Kabupaten Tapanuli Selatan, …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *