Sembilan Desa di Sukabumi Tanpa Kades, DPMD Segera Gelar PAW

 SUKABUMI DESA NUSANTARA Sebanyak sembilan desa di Kabupaten Sukabumi tidak memiliki kepala Desa (Kades) karena berbagai faktor.
Menyusul kekosongan jabatan itu, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Sukabumi segera melaksanakan Pergantian Antar Waktu (PAW).

Diketahui, sembilan Desa yang dimaksud adalah Desa Mangunjaya dan Desa Mekarmukti (Kecamatan Waluran), Desa Pawenang (Kecamatan Nagrak), Desa Cijalingan (Kecamatan Cicantayan), Desa Kalibunder dan Desa Cimahpar (Kecamatan Kalibunder), Desa Sukamanah (Kecamatan Gegerbitung), Desa Sumberjaya (Kecamatan Tegalbuleud) dan Desa Langkapjaya (Kecamatan Lengkong).

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Sukabumi, Ahmad Samsul Bahri, mengatakan bahwa saat ini proses pembentukan panitia PAW masih berlangsung di sejumlah desa dan 7 Desa dipastikan telah siap untuk melaksanakan PAW.

Ada beberapa desa yang sedang dalam proses pembentukan panitia.
Untuk saat ini, yang sudah terbentuk panitianya adalah Desa Pawenang di Kecamatan Nagrak,” ujar Ahmad Samsul Bahri, Selasa (4/11/2025).

Menurutnya, dari sembilan desa yang mengalami kekosongan kepala desa, diperkirakan hanya delapan desa yang bisa melaksanakan PAW tahun ini.
Hal itu karena hanya delapan desa yang telah menyiapkan anggaran pelaksanaan di APBDes masing-masing.

“Kalau melihat progresnya, kemungkinan yang bisa melaksanakan hanya delapan desa.
Waktu pelaksanaannya pun bervariasi, ada yang di bulan November 2025 dan ada juga yang di bulan Desember 2925, tergantung kesiapan panitia,” jelasnya.

Ahmad menambahkan, kekosongan jabatan kepala desa ini terjadi karena delapan kepala desa meninggal dunia dan satu kepala desa mengundurkan diri.

“Tentu harapannya proses PAW berjalan lancar, karena keberadaan kepala desa definitif sangat penting dalam memastikan roda pemerintahan desa dan pelayanan masyarakat tetap optimal,” harapnya.

Redaksi01-Alfian

About redaksi01

Check Also

Bupati Mamasa Kunjungi Korban Kebakaran di Desa Sibanawa

PDF 📄MAMASA, DESA – NUSANTARA: Bupati Kabupaten Mamasa, Welem Sambolangi, SE., MM., mengunjungi lokasi kebakaran …

Wabup Bone Kunjungi Korban Kebakaran di Desa Carebbu

PDF 📄BONE, DESA – NUSANTARA: Wakil Bupati Bone, Andi Akmal Pasluddin, turun langsung mengunjungi warga …

Desa Pagelaran Resmi Lantik 36 Ketua RT dan RW Terpilih

PDF 📄CIANJUR, DESA – NUSANTARA: Pemerintah Desa Pagelaran, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Cianjur, resmi melantik para …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *