Karang Taruna Ogosopi Datangi Ketua BPD Bahas Penolakan WPR Tomini Barat

TOMINI BARAT DESA NUSANTARA Sejumlah anggota Karang Taruna Ogosopi melakukan kunjungan ke rumah Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Tomini Barat sebagai tindak lanjut atas penolakan usulan Wilayah Pertambangan Rakyat (WPR) di desa tersebut.

Kunjungan yang berlangsung pada Sabtu (25/10/2025) itu menjadi bentuk aspirasi generasi muda desa yang menilai penolakan terhadap WPR perlu mendapat penjelasan lebih terbuka dari pihak BPD sebagai lembaga representatif masyarakat.

Langkah Karang Taruna Ogosopi ini mencerminkan kepedulian pemuda terhadap arah kebijakan pembangunan desa, khususnya terkait pemanfaatan potensi sumber daya alam yang dinilai dapat berdampak langsung pada kesejahteraan warga.

Namun, hingga saat ini belum ada keterangan resmi terkait hasil pertemuan antara Karang Taruna dan Ketua BPD Tomini Barat, termasuk tindak lanjut terhadap usulan WPR yang sempat menuai perdebatan di masyarakat.

Redaksi01-Alfian

About redaksi01

Check Also

Jalan Desa Sukagalih Rampung Dibangun, Banprov Jabar Tahun 2025 Terserap Optimal

PDF 📄SUMEDANG DESA NUSANTARA Pemerintah Desa (Pemdes) Sukagalih, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang, berhasil merealisasikan …

Bulog dan Koperasi Merah Putih Bersinergi Salurkan Pangan ke Pelosok Desa

PDF 📄PEMATANGSIANTAR DESA NUSANTARA Upaya memperkuat ketahanan pangan nasional terus mendapat dorongan dari berbagai pihak. …

Pemerintah Targetkan 80 Ribu Koperasi Desa Merah Putih Berdiri 2026

PDF 📄BOYOLALI DESA NUSANTARA Kementerian Koperasi dan UKM terus mempercepat langkah menuju target besar: membangun …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *