RPB Selawangi Dapat Pelatihan Tanggap Bencana Tahun 2025

TASIKMALAYA DESA NUSANTARA Puluhan Relawan Penanggulangan Bencana (RPB) Desa Selawangi, Kecamatan Sariwangi, Kabupaten Tasikmalaya, mengikuti pelatihan mitigasi dan kesiapsiagaan tanggap bencana skala lokal desa tahun 2025. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Kantor Desa Selawangi dan dihadiri pula oleh berbagai unsur masyarakat desa, termasuk Lembaga Kemasyarakatan Desa (LKD) seperti RT/RW, kader posyandu dan PKK, perangkat desa, serta anggota Linmas.

Pelatihan ini bertujuan memperkuat kapasitas masyarakat dalam menghadapi potensi bencana alam di wilayah setempat. Dengan kondisi geografis Tasikmalaya yang rawan longsor dan banjir, kesiapan di tingkat desa menjadi faktor penting dalam menekan dampak bencana yang mungkin terjadi.

Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kabupaten Tasikmalaya, Abdul Azis Riswandi, yang hadir sebagai pemateri dalam kegiatan tersebut, menekankan pentingnya peran aktif warga dalam upaya mitigasi.

Ia menambahkan, pelatihan ini diharapkan tidak hanya meningkatkan pengetahuan relawan, tetapi juga memperkuat koordinasi antar unsur desa dalam merespons berbagai potensi ancaman bencana.

Kegiatan tersebut merupakan bagian dari program peningkatan kesiapsiagaan yang digagas oleh BPBD Kabupaten Tasikmalaya untuk mewujudkan desa tangguh bencana. Diharapkan, hasil pelatihan ini mampu menumbuhkan kesadaran kolektif masyarakat terhadap pentingnya tindakan pencegahan dan penanganan dini terhadap bencana.

Redaksi01-Alfian

About redaksi01

Check Also

Babinsa Hadiri Musrenbangdes Patawang, TNI Dukung Pembangunan Partisipatif

PDF đź“„SUMBA TIMUR DESA NUSANTARA Dalam upaya memperkuat sinergi antara pemerintah desa dan aparat kewilayahan, …

TNI–Polri Kompak Bangun Desa Sukamulya Lewat TMMD

PDF đź“„CIAMIS DESA NUSANTARA Semangat gotong royong dan kebersamaan antara aparat keamanan dan masyarakat kembali …

Seluruh Desa Sukabumi Pastikan Terima Dana Desa 2025

PDF đź“„SUKABUMI DESA NUSANTARA Kabar menggembirakan datang bagi 381 desa di Kabupaten Sukabumi. Pemerintah memastikan …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *