Oplus_131072

Musdes Hutan Ayu Sahkan RKP Desa 2026

HUTAN AYU DESA NUSANTARA Pemerintah Desa Hutan Ayu, Kecamatan Rupat Utara, menggelar Musyawarah Desa (Musdes) sebagai forum resmi dalam membahas, menetapkan, sekaligus mengesahkan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Desa Tahun Anggaran 2026. Agenda yang dilaksanakan di balai desa itu berjalan dengan lancar serta melibatkan partisipasi aktif dari berbagai unsur masyarakat.

Musdes dipimpin langsung oleh Penjabat Kepala Desa Hutan Ayu, Wahyudi. Dalam sambutannya, ia menekankan pentingnya penyusunan rencana pembangunan desa yang partisipatif, terarah, dan sesuai kebutuhan masyarakat.

“RKP Desa merupakan dokumen penting yang akan menjadi acuan pembangunan desa selama satu tahun ke depan,” ujarnya di hadapan peserta musyawarah.

Suasana Musdes berlangsung penuh musyawarah mufakat. Kehadiran tokoh masyarakat, perangkat desa, dan perwakilan kelembagaan desa menambah bobot diskusi yang menghasilkan keputusan final terkait prioritas pembangunan di tahun mendatang.

Dengan ditetapkannya RKP Desa Tahun Anggaran 2026, Pemerintah Desa Hutan Ayu diharapkan dapat melaksanakan program pembangunan yang lebih terencana, efektif, serta mampu menjawab kebutuhan masyarakat secara nyata.

Redaksi01-Alfian

About redaksi01

Check Also

Simeulue Gelar Pilkades Serentak di 90 Desa Desember 2025

PDF đź“„SIMEULUE DESA NUSANTARA Pemerintah Kabupaten Simeulue memastikan pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak akan …

Desa Mempaya Tetapkan RKPDes 2026 Lewat Musdes

PDF đź“„Pemerintah Desa Mempaya, Kecamatan Damar, Kabupaten Belitung Timur, menggelar Musyawarah Desa (Musdes) sekaligus penetapan …

Tata Kelola Nagari Jadi Fokus Percepatan Kesejahteraan Sumbar

PDF đź“„Gubernur Sumatera Barat menegaskan bahwa penguatan tata kelola pemerintahan nagari dan desa merupakan kunci …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *