MUSI BANYUASIN – Pemerintah Desa (Pemdes) Teluk, Kecamatan Lais, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) triwulan pertama kepada 40 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), Selasa (27/3/2025). Bantuan ini mencakup periode Januari hingga Maret 2025.
Kegiatan penyaluran berlangsung di Kantor Desa Teluk dan dihadiri oleh perwakilan Pemerintah Kecamatan Lais, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), pendamping desa, Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM), serta puluhan penerima manfaat.
Kepala Desa Teluk, Nuraidah, S.M., menjelaskan bahwa BLT DD yang disalurkan sebesar 11% dari batas maksimal 15% Dana Desa Teluk. Penyaluran ini bertujuan untuk membantu masyarakat kurang mampu secara finansial, terutama menjelang Idulfitri 2025.
“BLT DD ini merupakan program pemerintah yang disalurkan melalui Dana Desa untuk membantu masyarakat miskin dan rentan. Harapannya, bantuan ini dapat meningkatkan daya beli masyarakat serta mendorong pemulihan ekonomi di Desa Teluk,” ujar Nuraidah.
Ia berharap bantuan tersebut dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya oleh keluarga penerima manfaat, terutama untuk memenuhi kebutuhan pokok selama bulan Ramadan.
“Semoga bantuan ini bisa meringankan beban keluarga kurang mampu di Desa Teluk selama Ramadan,” harapnya.
Dengan tersalurkannya BLT DD kepada 40 KPM, Nuraidah memastikan bahwa penyaluran triwulan pertama berjalan lancar dan sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Pemerintah desa juga berkomitmen untuk terus mendukung masyarakat dalam meningkatkan kesejahteraan ekonomi melalui berbagai program yang berkelanjutan.[]
Redaksi10